Cumen cerita, Menyibak hikmah, ngaji, serba serbi, syukur, keseharian, hiburan, mikir, kearsipan

Kamis, 02 Desember 2021

Humble, Honesty Layanan Umum


12 November 2021, Harper Hotel Yogyakarta. "Pelayanan itu karakter yang tumbuh dari memparipurnakan status sosial, orang yang status sosialnya sudah selesai, maka melayani orang" Tutur Bapak Alimuddin Baso, Sekretaris Direktorat Jenderal Migas membuka acara konsinyering Administrasi Perlengkapan dan Rumah Tangga.

Acara konsinyering diselenggarakan oleh Bagian Umum diikuti lebih dari 80 pegawai terdiri dari pengelolaan gedung, pramu bhakti, dan unsur layanan kendaraan operasional. Unsur pengelola gedung yang terdiri dari teknisi, petugas kebersihan, petugas keamanan, resepsionis, dan parkir kendaraan. 

Untuk tenaga pramu bhakti mendukung layanan sekretariat dan protokoler serta administrasi pengadaan dan pembayaran. Sedangkan untuk layanan operasional kendaraan menggandeng penyedia sewa kendaraan yang memberikan sesi berkendara yang aman untuk para driver. 

"Tolong, anda bagian dari mata telinga Ditjen Migas" Pesan JPT Sesditjen. Selain isu gedung perkantoran sebagai habitat interaksi ruangan yang sehat, layanan umum berdekatan keuangan negara. Uang dan barang menjadi dimensi keuangan negara yang perlu dijaga, dimanfaatkan secara akuntabel. 

Pemanfaatan aset gedung perkantoran dan juga aset yang tercatat pada kantor Ditjen Migas menjadi enggel dari pengamanan keuangan negara. Akhirnya, aku yang mengikuti acara pembukaan acara itu, turut berasa bagian dari pasukan Layanan Umum. 

Layanan umum menjadi penguji sifat honesty, humble, dan rendah hati dari datangnya komplain para pejabat dan pegawai. 

Tidak ada komentar: